Ribuan Umat bersalawat di KODIM 0709/Kebumen

Ribuan Umat bersalawat di KODIM 0709/Kebumen

Ribuan Umat bersalawat di KODIM 0709/Kebumen

KEBUMEN  Kemeriahan pentas hadroh baru-baru ini yang di laksanakan di halaman Makodim 0709/Kbm dengan jumlah penaboh 2000 penaboh Hadroh mengiringi alunan “ Shalawat Kebangsaan” . Ini dalam rangka memperingati Maulid Nabi Besar Muhammad SAW.Keterlibatank Kegiatan ini meliputi berbagai macam komponen diantaranya TNI,POLRI, FKPPI, MAHASISWA, SANTRI dan masyarakat dangan jumlah Ribuan Umat. Sehingga suasana di makodim dan sekitar menjadi sangat meriah, warga sekitarpun sangat antusias sekali ikut memeriahkan kegiatan ini. Sedangkan undangan tamu kehormatan yang hadir yaitu FKPD,muspika, ulama’dan santri sekabupaten kebumen.

Selain itu, acara tarsebut di isi tausiyah Oleh Habib Umar Bafaqih dari Sokaraja Banyumas. Dalam Tausiyahnya, Habib Umar Dengan suara khasnya menjelaskan agar selalu berijtihat atau melawan hawa nafsu, Serta umat Islam tetap bersatu dan damai. Selain itu Habib Umar juga mengajak agar kita tetap bertanggung jawab dalam pekerjaanya, Semua pekerjaan harus di tanggung bersama dan kita harus saling mengingatkan. Bahwa keteladanan Nabi harus kita tiru.

Baca juga   Melalui Kerja Bakti, Babinsa Koramil 06/Sruweng Bantu Pembersihan Kantor Desa

Usai memberikan tausiyah, Habib Umar bersenandung shalawat yang sangat enak di dengar, di iringi dengan ribuan penabuh Hadroh.

Komandan Kodim 0709/Kbm, Letkol Inf Dany Rakca A,S.AP yang memimpin langsung menyanyikan Lagu wajib Indonesia Raya, mengatakan ”selain untuk memperingati Maulid Nabi Besar Muhammad SAW, ini juga menjadi sarana komunikasi sosial dengan masyarakat, sehingga supaya terwujud kemanunggan TNI dengan rakyat”. ( SRD Machfud s. Staf Ter Dim)