Kodim 0709/Kebumen Cegah Demam Berdarah Dengan Mengintensifkan Pemberantasan Sarang Nyamuk

Kodim 0709/Kebumen Cegah Demam Berdarah Dengan Mengintensifkan  Pemberantasan Sarang Nyamuk

Kodim 0709/Kebumen Cegah Demam Berdarah Dengan Mengintensifkan Pemberantasan Sarang Nyamuk

KODIM 0709/KEBUMEN, Pelaksanaan Pengasapan (Fogging) dalam rangka menekan penyebaran Demam Berdarah Dengue (DBD) dan Demam Chikungunya  yang disebabkan oleh gigitan nyamuk Aedes Aegypti. Mengawali pengasapan (Fogging) yang pusatkan di Desa Klegenwonosari RT 01 RW 04 Kec. Klirong Kab. Kebumen oleh Kodim 0709/Kebumen bekerjasama dengan Puskesmas Klirong dan Dinas Kesehatan Kab. Kebumen, Jum’at (30/1).

Pelaksanaan fogging direncanakan di tiga desa pada dua kecamatan, yaitu Desa Klegenwonosari Kec. Klirong, Kel. Panjer dan Desa Candiwulan Kec. Kebumen. Adapun pelaksanaan fogging di tiga desa tersebut adalah berdasarkan laporan jumlah laporan kasus Demam Demam Berdarah.

Dalam pelaksanaan kegiatan fogging Kodim 0709/Kebumen, Dinas Kesehatan bekerja sama dengan Puskesmas, Camat dan Kepala Desa sehingga pelaksanaan fogging dapat berjalan dengan baik dan masyarakat sangat antusias. Masyarakat sangat mengharapkan kegiatan ini dapat terlaksana secara rutin dan berkesinambungan, sehingga penyebaran Demam Chikungunya dan DBD yang disebabkan oleh gigitan nyamuk Aedes aegypti dapat dicegah penularannya.

Baca juga   Penutupan Karya Bhakti Kodim 0709/Kebumen TA. 2023