Koramil 08/Alian Bedah Rumah Desa Surotrunan
KODIM 0709/KEBUMEN, Sabtu (11/4), Kapten Arh Suhartono, Danramil 08/Alian beserta anggotannya hari ini melaksanakan bedah rumah milik Kasilah warga Rt 04 Rw 02 desa Surotrunan Kecamatan Alian yang telah Diprogramkan oleh pemerintah Kabupaten Kebumen.
Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka pembangunan rumah layak huni yang dilakukan oleh BAZ kabupaten kebumen kepada warga yang tidak mampu, yang rumah atau temapt tinggalnya sudah tidak layak huni.
Prawoto, Camat Alian mengatakan, Pemerintah Kabupaten Kebumen memang mempunya program untuk membantu masyarakat yang tidak mampu untuk membangun rumahnya agar layak huni.
Menurutnya, berdasarkan masih banyak warga masyarakat kecamatan Alian yang rumahnya tidak layak huni dan memerlukan bantuan. Tetapi memang dapat dilakukan secara bertahap. Dana yang didapat dalam pembangunan kali ini yaitu dari Badan Amil Zakat Kabupaten Kebumen sebanyak Rp. 5.000.000,- dan ditambah dengan sawdaya masyarakat setempat juga yang punya rumah. Untuk tekhnis pembangunan yaitu dilaksnakan oleh Anggota Koramil 08/Alian dibantu oleh warga dan Polsek Alian.
Babinsa Desa Surotrunan Peltu Winaryo mengatakan, Kami dari Koramil 08/Alian mengerahkan seluruh anggota Koramil untuk membongkar dan membangun kembali rumah ibu Kasilah. Kebetulan hari libur sehingga tidak ada kegiatan lain. Untuk hari berikutnya akan dibantu oleh Anggota Koramil 08/Alian secara bergiliran sampai pembangunan rumah selesai. Permalink:https://www.kodim0709.com