Babinsa 0709/15 Klirong Tanamkan Cinta Tanah Air, Pada Upacara di Sekolah
KODIM 0709/KEBUMEN. Babinsa Koramil 0709/15 Klirong Serma Bambang PH (Bambang) yang didampingi Serda Eko Priyono bertindak selaku pembina upacara bendera bertempat di halaman SD Negeri 2 Tanggulangin Kec. Klirong Kab. Kebumen, Senin (11/02/19). Kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan rasa cinta tanah air sejak dini kepada para murid SD dalam rangka menanamkan jiwa nasionalisme. Upaara yang diikuti para Guru, Staf dan karyawan serta sejumlah murid SD tersebut berlangsung peserta didik dengan penuh hikmat.
Dalam amanatnya Bambang mengatakan, “Saya ingin kalian lebih disiplin dalam belajar dan terus ditingkatkan, terlebih saat ini bagi siswa kelas enam supaya lebih intensif lagi menyiapkan diri dalam menghadapi ujian nasional. Kita berharap hasilnya nanti kelulusan bisa maksimal dan dapat memenuhi standart kelulusan, namun yang lebih utama kalian harus mengejar prestasi untuk mendapatkan nilai yang lebih baik,” jelasnya.
Pada kesempatan yang sama Kepala Skolah SD Negeri 2 Tanggulangin Warsino, S. Pd, M. Pd. mengucapkan terimakasih atas peran Babinsa memotivasi anak-anak agar mereka nantinya mampu mandiri dalam meningkatkan belajarnya. Nilai disiplin yang diberikan Babinsa berharap akan mampu menunjang semangat belajar para murid disekolah maupun di rumah. Harapan tersebut berkaitan dengan hikmah pada pelaksanaan upacara kali ini.
Usai pelaksanaan upacara, Babinsa memberikan materi pembekalan tentang nilai-nilai disiplin melalui kegiatan latihan berbaris dan latihan penghormatan guna memberikan kemampuan awal bela negara. Dalam kesempatan tersebut Serda Eko juga memberikan tambahan pelajaran berupa pengamalan Pancasila dan ke Bhineka Tunggal Ika an. (Pen).