Pasiter Kodim 0709/Kebumen, Kerahkan Masyarakat Aksi Peduli Sampah

Pasiter Kodim 0709/Kebumen, Kerahkan Masyarakat Aksi Peduli Sampah

Pasiter Kodim 0709/Kebumen, Kerahkan Masyarakat Aksi Peduli Sampah

KODIM 0709/KBM, Pasiter Kodim 0709/Kebumen Kapten Inf Bambang Muldianto mengerahkan anggota dan masyarakat serta para pelajar sekolah dalam rangka peringatan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) yang dilaksanakan secara serentak di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia termasuk didalamnya wilayah Kodim 0709/Kebumen. Kegiatan yang dimulai sejak pukul 07.30 wib itu dimulai dengan dilakukannya pengecekan personel dan pembagian tugas tanggung jawab para peserta HPSN. Sasaran dalam kegiatan ini pembersihan sampah diangkut dan ditempatkan pada suatu titik tertentu, kegiatan di pusatkan di lapangan Laskarsari Desa Karangsari Kec Kebumen Kab Kebumen. Kamis, (21/02/2019).

Kegiatan dihadiri Danramil 01/Kbm Kapten Inf Anifudin, Kades Karangsari Bpk Endarta, Kepala Bidang Kesiswaan SMA N 2 Kebumen Drs Agus Harsono beserta 40 orang siswanya, sejumlah Tokoh masyarakat Desa Karangsari dan Para Babinsa Kodim 0709/Kebumen sebanyak 45 orang.

Baca juga   Babinsa Koramil 15/Klirong Dampingi Pengukuran Pembangunan Jalan Desa

Kapten Inf Bambang Muldianto dalam arahanya mengatakan, “pentingnya menjaga kebersihan lingkungan sekitar adalah bentuk kepedulian kita terhadap sampah. Dengan menumbuhkan sikap saling bergotong royong guna menjaga lingkungan bersih dari tumpukan sampah sehingga kita semua terhindar dari berbagai penyakit.

Kepala Desa Karangsari Bapak Endarta merespon kegiatan ini cukup baik bahwa dengan adanya peringatan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) mengingatkan kita untuk selalu menjaga kebersihan terutama kebersihan di sekitar kita termasuk kebersihan rumah dan lingkungan karena apabila lingkungan kita kotor berbagai peyakit akan mudah datang. Dengan kita bersih dan rapih kita pun akan merasakan nyamanya dalam lingkugan dan pastinya kita akan susah terserang penyakit. (Pendim)