Babinsa Koramil 07/Sadang Bekali Mapala Peta Kompas
KODIM 0709/KEBUMEN, Babinsa Koramil 07/Sadang Peltu Sudarsin didampingi Serda Rahmadi memberikan pembekalan materi Navigasi Darat (Navrat) pada sejumlah mahasiswa STIE Putra Bangsa Kebumen dalam rangka kegiatan latihan dasar Mahasiswa Pencinta Alam (MAPALA) bertempat di area Gua Silodong Desa Langse Kec. Karangsambung, Sabtu (6/4/19).
Mapala STIE Putra Bangsa ini merupakan salah satu unit kegiatan para mahasiswa yang merupakan wadah bagi Mahasiswa STIE Putra Bangsa Kebumen untuk mengenal kegiatan di alam bebas, berkontribusi bagi masyarakat, serta peduli terhadap pelestarian lingkungan.
Dalam kegiatan Mapala kali ini Peltu Sudarsin memberikan bekal tentang tehnik membaca peta dan kompas yang bertujuan untuk mengetahui arah mata angin, penunjuk arah, mengetahui keberadaan seseorang dengan memanfaatkan gaya magnet.
“Para Mahasiswa ke sini untuk belajar tentang alam dengan cara berbeda, yakni menggunakan peta dan Kompas prisma. Mereka kami kenalkan langsung dengan alat dan alam bebas agar lebih memahami kondisi alam yang sebenarnya. Kami juga mendorong para mahasiswa untuk lebih peka terhadap informasi dan pengetahuan tentang perkembangan alam bebas, yang selama ini jarang diketahui tentang hal tersebut,” kata Peltu Darsin
Menurut salah seorang mahasiswa peserta Mapala yang ikut kegiatan tersebut mengungkapkan perasaan senangnya. “Kegiatannya seru banget. Ternyata lebih mudah berkonsentrasi membaca di ruang terbuka. Kegiatan mengasyikan ini membuat fresh pikiran dan kejiwaan, rasa senang menghinggapi, sering-sering aja kegiatan seperti ini dilakukan guna menambah khasanah alam terbuka,” komentarnya.
Kegiatan berlangsung selama dua hari yakni sejak Jum’at hingga Sabtu, dengan fokus kepada materi Peta dan Kompas secara teori di Kampus STIE Putra Bangsa Kebumen dan Peta, Kompas, Resection Praktek pada hari keduanya di komplek Gua Silodong Desa Langse Kec. Karangsambung. Dengan melibatkan penyelenggara 6 orang dan pelaku dari mahasiswa 14 orang. (Pen).